Klaster Properti Kawasan Savia BSD City Untuk Kaum Milenial

Rumah The Savia BSD City


PropertiLaunch.com, Jakarta- Pengembang SML (Sinar Mas Land) meluncurkan klaster baru, The Savia BSD yang baru diluncurkan akhir bulan lalu di kawasan kota baru BSD City (dengan luas 6.000 ha), Serpong, Tangerang, Banten. Kawasan rumah The Savia dikembangkan di atas lahan dengan luas 17 ha yang menawarkan rumah dua lantai tipe 62/60, 64/72, 78/72-90, 84/84-105, 107/105, dan rumah tipe 133/160 dengan harga antara Rp 800 juta – Rp 2,9 miliar/unit tunai, harga sudah termasuk PPN.
Cara bayar yang ditawarkan adalah bisa tunai bertahap dengan ragam besaran uang muka DP. 

Sebagai contoh misalnya adalah dua tahun (24 kali cicilan) dengan DP 15 persen yang bisa diangsur setahun, tunai bertahap enam bulan dengan DP 20 persen dicicil 18 kali atau 30 persen dicicil 20 kali, dan juga tunai bertahap satu tahun dengan DP 30 persen dicicil dua tahun.

Kawasan perumahan akan dilengkapi dengan fasilitas seperti dari playground, CCTV 24 jam, serta sport club dengan luas 1.900 m2, kompleks ruko, serta utilitas di dalam tanah yang didukung dengan jaringan telekomunikasi fiber optik dan juga lainnya. Lokasinya juga strategis dan dekat dengan pasar modern BSD City dengan akses tol langsung melalui jalan tol Serpong – Ulujami. Fasad dan layout rumah dirancang elegan dengan kamar utama yang mempunyai kamar mandi sendiri.

Comments